IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013 DI SEKOLAH SBSNP DAN NON SBSNP

Main Article Content

Rahmanelli rahmanelli Iryasman Iryasman

Abstract

Abstrak


 


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi Kurikulum 2013 di sekolah SBSNP dan SBSNP.Jenis penelitian adalah deskriptif kualitatif.Informan terdiri dari 2 orang guru IPS yang mengajar di kelas VII, pelaksanaan penelitian bulan Oktober sampai Desember 2016.Pengumpulan data dilakukan melalui studi dokumentasi untuk RPP, observasi pembelajaran, dan wawancara dengan informan. Analisis data kuantitatif menggunakan formula persentase, dan data kualitatif dianalisis melalui reduksi data, display data, dan verifikasi data. Hasil analisis data memperlihatkan bahwa; 1) kemampuan guru dalam menyusun RPP, baik di Sekolah SBSNP, maupun sekolah Non SBSNP sudah baik, 2) kemampuan guru dalam melaksanakan pembelajaran sudah baik, 3) kemampuan guru melakukan penilaian masih kurang (khususnya dalam mengembangkan instrumen penilaian kompetensi sikap spiritual dan sosial), dan 4) tingkat keterpakaian buku oleh guru sudah baik. Beberapa hal yang perlu mendapat perhatian khusus, 1) kemampuan guru merancang pembelajaran belum terpadu, dan masih terintegrasi, 2) latar belakang pendidikan guru yang belum sesuai dengan tuntutan pembelajaran terpadu, 3) pemahaman guru tentang konsep pembelajaran terpadu masih kurang, dan 4) belum sepenuhnya menerapkan “Pendekatan Saintifik” (khususnya dalam mengembangkan indikator kompetensi sikap spiritual dan sosial)

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>