PEMANFAATAN SMARTPHONE SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN GEOGRAFI SISWA KELAS XI IPS DI SMA NEGERI 13 PADANG

##plugins.themes.bootstrap3.article.main##

Miftahul Nur Amalia Rahmanelli Rahmanelli

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan hal-hal sebagai berikut. (1) pemanfaatan smartphone sebagai media pembelajaran geografi. (2) kendala dalam pemanfaatan smartphone sebagai media pembelajaran geografi. (3) upaya mengatasi kendala dalam pemanfaatan smartphone sebagai media pembelajaran geografi siswa kelas XI IPS di SMA Negeri 13 Padang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode wawancara dengan jenis penelitian kualitatif. Subjek dari penelitian ini adalah kelas XI IPS 5. Sumber data penelitian ini adalah hasil wawancara dengan guru dan siswa. Teknik pengumpulan data adalah teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data adalah reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) smartphone memudahkan siswa dalam memahami pembelajaran geografi karena mendapatkan informasi baru, video pembelajaran, dan materi pembelajaran. (2) kendala yang dihadapi guru dan siswa dalam pemanfaatan smartphone adalah sinyal hilang, jaringan wifi lelet, kuota untuk mengakses internet habis, memori smartphone menjadi penuh karena banyaknya materi yang diunduh, dan penyalahgunaan smartphone oleh siswa. (3) upaya untuk mengatasi kendala pemanfaatan smartphone sebagai media pembelajaran adalah sekolah menyediakan komputer untuk siswa, siswa merestart smartphone jika gangguan jaringan terjadi atau mereka meminta bantuan yang lebih paham. Jika hal tersebut juga tidak teratasi, mereka bergantian menggunakan smartphone dengan teman lainnya.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

##plugins.themes.bootstrap3.article.details##

Bagian
Articles

##plugins.generic.recommendByAuthor.heading##

1 2 3 4 5 > >>