PEMETAAN MINAT MATA PELAJARAN GEOGRAFI SEBAGAI MATA PELAJARAN PILIHAN UNBK DI SMAN 2 BATANG ANAI

##plugins.themes.bootstrap3.article.main##

Naz Maruni Khairani Khairani

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: Seberapa banyak minat mata pelajaran geografi dibanding mata pelajaran pilihan UNBK lain SMAN 2  Batang Anai dan apa saja yang menjadi landasan bagi siswa dalam menentukan pilihan mata pelajaran pilihan UNBK. Jenis penelitian adalah deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian adalah semua siswa IPS kelas XII IPS berjumlah 123 orang. Penarikan sampel menggunakan rumus Slovin, dengan teknik Proportional Random Sampling, sehingga diperoleh responden 63 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, penyebaran angket dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pemetaan minat mata pelajaran geografi sebagai mata pelajaran pilihan UNBK di SMA 1 Batang Anai berdasarkan faktor internal  sudah baik. Hal ini dapat dilihat dari skor rata-rata yang diperoleh 3,76 . Pemetaan minat mata pelajaran geografi sebagai mata pelajaran pilihan UNBK di SMA  Batang Anai berdasarkan faktor eksternal  sudah baik. Hal ini dapat dilihat dari skor rata-rata yang diperoleh 3,65

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

##plugins.themes.bootstrap3.article.details##

Bagian
Articles

##plugins.generic.recommendByAuthor.heading##

1 2 > >>