PENGARUH MOTIVASI BELAJAR SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR GEOGRAFI DI KELAS X IPS SMAN 1 SUNGAI PUAR KABUPATEN AGAM

##plugins.themes.bootstrap3.article.main##

Nanda bhakti sayoga Surtani Surtani

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan, mengolah, menganalisis, dan membahas data tentang Pengaruh Motivasi Belajar Siswa Terhadap Hasil Belajar Geografi Siswa di Kelas X IPS SMAN 1 Sungai Puar Kabupaten Agam Provinsi Sumatera Barat tahun pelajaran 2021/2022.


Metode dalam penelitian ini yaitu metode kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Populasi pada penelitian ini seluruh siswa kelas X IPS 1,2,dan 3 sebanyak 82 orang. Pengambilan sampel diambil dengan total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 82 orang. Instrument yang digunakan yaitu angket. Analisis data yang digunakan dengan 2 cara yaitu: (1) analisis statistic deskriptif, (2) analisis Regresi.


Hasil penelitian: Terdapat hubungan yang signifikan dan positif antara motivasi belajar siswa dengan hasil belajar Geografi di kelas X IPS SMAN 1 Sungai Puar Kabupaten Agam, dengan koefisien korelasi rxy sebesar 0,322 yang menunjukkan hubungan rendah antara motivasi belajar siswa dengan hasil belajar Geografi siswa di kelas X IPS SMAN 1 Sungai Puar Kabupaten Agam.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

##plugins.themes.bootstrap3.article.details##

Bagian
Articles

##plugins.generic.recommendByAuthor.heading##

<< < 1 2 3 > >>