KEPEDULIAN MAHASISWA TERHADAP KEBERSIHAN DI LINGKUNGAN FAKULTAS ILMU SOSIAL UNIVERSITAS NEGERI PADANG

##plugins.themes.bootstrap3.article.main##

M. Rizki Saputra Ernawati Ernawati

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui korelasi pengetahuan lingkungan terhadap sikap peduli, mengetahui korelasi interaksi sosial terhadap sikap peduli, serta mengetahui korelasi pengetahuan lingkungan dan interaksi sosial terhadap sikap peduli. Lokasi penelitian ini mengambil tempat di Selasar Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Padang. Populasi penelitian ini adalah semua mahasiswa pengunjung Selasar Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Padang. Sampel dalam penelitian Accidental Sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan lingkungan tidak terdapat korelasi terhadap sikap peduli, hal ini dibuktikan dari nilai signifikan sebesar 0,494 > 0,05 dan nilai Fhitung (0,884) < Ftabel (3,14). Variabel interaksi sosial terdapat korelasi terhadap sikap peduli, hal ini dibuktikan dari nilai signifikan 0,001 < 0,05 atau Fhitung 12,239 > Ftabel 3,14 dan secara simultan dari kedua variabel independen terdapat korelasi signifikan terhadap sikap peduli, hal ini dibuktikan dari Fhitung (6,308) > Ftabel (3,14) dengan nilai signifikan sebesar 0,003 < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

##plugins.themes.bootstrap3.article.details##

Bagian
Articles