ANALISIS FUNGSI PRODUKSI DAN SPASIAL PRODUKTIVITAS NANAS DI KECAMATAN TAMBANG KABUPATEN KAMPAR

##plugins.themes.bootstrap3.article.main##

Afifah Nurul Humairah Yudi Antomi

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui produktivitas nanas pada setiap kebun nanas dan dusun, (2) faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas nanas, (3) elastisitas produktivitas, serta (4) keterkaitan faktor-faktor yang berpengaruh nyata terhadap produktivitas nanas di Tambang, Kampar. Jenis penelitian ini adalah deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data produktivitas dan hasil produksi nanas, luas lahan, tenaga kerja, bibit, pupuk, dan shapefile kebun nanas. Analisis yang digunakan adalah fungsi produksi Cobb-Douglas dan generalized linear regression. Hasil penelitian ini menunjukkan produktivitas nanas di Kecamatan Tambang memiliki rata-rata sebesar 41 ton/ha serta produktivitas tertinggi berada di Dusun I Desa Kualu Nenas. Faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas nanas di Kecamatan Tambang yaitu luas lahan, tenaga kerja, jenis bibit, dan pupuk. Seluruh faktor produksi bersifat inelastis. Produktivitas nanas yang tinggi memiliki luas lahan yang kecil, tingginya tenaga kerja (HOK), menggunakan bibit tunas batang, serta banyaknya pupuk dan sesuai dengan yang ditetapkan Litbang dengan interpretasi sangat rendah dan rendah.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

##plugins.themes.bootstrap3.article.details##

Bagian
Articles

##plugins.generic.recommendByAuthor.heading##

1 2 3 > >>