PERBANDINGAN HASIL BELAJAR PADA METODE MAKE A MATCH DENGAN WORD SQUARE PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI FASE F SMA NEGERI 1 BATIPUH

##plugins.themes.bootstrap3.article.main##

Resty Ariyani Erna wati

Abstrak

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah kedua metode pembelajaran make a match dengan word Square terdapat perbedaan hasil belajar geografi siswa Kelas XI Fase F di SMA Negeri 1 Batipuh. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi eksperiment. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI Geografi SMA Negeri 1 Batipuh yang berjumlah 120 orang siswa dan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling dengan jumlah sampel 56 siswa yang terbagi dalam kelompok eksperimen yaitu kelas XI Geografi 2 dan Kelompok kelas kontrol Kelas XI Geografi 1 dengan masing masing siswa sebanyak 28 siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis dengan menggunakan uji-t. hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh metode pembelajaran make a match lebih tinggi dibandingkan metode pembelajaran word square terhadap hasil belajar siswa. Berdasarkan uji hipotesis  dengan menggunakan uji-t diperoleh  thitung > ttabel  (2,23 > 2,01) pada hasil posttest kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hal ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh metode pembelajaran make a match lebih tinggi dibandingkan metode pembelajaran word square pada mata pelajaran geografi kelas XI Fase F di SMA Negeri 1 Batipuh

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

##plugins.themes.bootstrap3.article.details##

Bagian
Articles