Pola Mobilitas Penduduk Non Permanen pada Daerah Aksesibilitas Rendah di Kecamatan Sijunjung Kabupaten Sijunjung

Main Article Content

Fierza Inestasia

Abstract

ABSTRAK


Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data dan gambaran mengenai pola mobilitas penduduk non-permanen pada daerah aksesiblitas rendah di Kecamatan Sijunjung dilihat dari : 1) Karakteristik pelaku, 2) Arah tujuan, 3) Alasan mobilitas , 4) Pola mobilitas.


Jenis penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini rumahtangga di Nagari Silokek, Nagari Durian Gadang, Nagari Aie Angek, Nagari Solok Ambah, dan Nagari Paru, dengan menggunakan rumus slovin mendapatkan jumlah sampel responden 97 rumahtangga. Dengan teknik analisa data menggunakan rumus persentase.


Hasil penelitian meliputi : 1) Terdapat 95 orang dari 97 rumahtangga yang melakukan mobilitas non-permanen, dominan berstatus sebagai anak berjumlah 54 orang (57%). Karakteristiknya dominan laki-laki berjumlah 58 orang (61%), dominan berumur 18 – 28 tahun  berjumlah 35 orang (37%). Pendidikan terakhir dominan tamat SMP berjumlah 22 orang (23%). Pekerjaan dominan sebagai pelajar/mahasiswa berjumlah 32 orang (34%). Pendapatan dominan tidak memiliki pendapatan berjumlah 32 orang (34%). 2) Arah dominan melewati batas kecamatan berjumlah 49 orang (51%). 3) Alasan dominan karena pekerjaan berjumlah 63 orang (66%). 4) Pola mobilitas dominan menginap berjumlah 61 orang (64%).

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles